Khasiat Pepaya, Penghitam Rambut, Penghilang Jerawat, Penambah Nafsu Makan, Atasi Rematik

Sejak dulu, nenek moyang kita sudah mengetahui betul khasiat pepaya dalam dunia pengobatan. Sampai sekarang pun ilmu pengobatan warisan nenek moyang kita masih diterapkan. Misalnya saja, biji pepaya dipakai untuk menghitamkan rambut, mengobati rematik, ngilu atau terkilir, daun pepaya untuk melenyapkan jerawat atau gigitan nyamuk, daun pepaya untuk penambah nafsu makan, atasi kembung, pencegah masuk angin. Semua ilmu pengobatan berbahan dasar tanaman pepaya tersebut masih tetap lestari.

Khasiat pepaya
1. Untuk menghitamkan rambut
Ambil biji pepaya yang telah tua, lalu jemur hingga kering, selanjutnya disangrai (digoreng tanpa minyak) sampai cukup matang. Biji-biji pepaya yang sudah matang ini dihaluskan dengan cara ditumbuk, lalu beri sedikit air sehingga menjadi krim. Poleskan krim biji pepaya ini pada rambut dan diamkan selama kurang lebih 15 menit. Selanjutnya rambut dicuci bersih. Lakukan perlakuan ini sampai beberapa kali.
Khasiat Pepaya, Penghitam Rambut, Penghilang Jerawat, Penambah Nafsu Makan, Atasi Rematik
Daun pepaya
2. Untuk menghilangkan jerawat atau bekas gigitan nyamuk
Ambil daun pepaya muda secukupnya saja, lalu cuci bersih, selanjutnya direbus bersama air sampai matang. Rebusan daun pepaya ini dikonsumsi sebagai lalapan atau urap. Untuk mengurangi rasa pahit dari daun pepaya bisa dengan cara membuang urat-urat daunnya terlebih dahulu. Ambil daun singkong, lalu rebus selama kurang lebih 30 menit, baru daun pepaya ikut bersama direbus.

3. Sebagai penambah nafsu makan, penghilang kembung, dan pencegah masuk angin
Ambil daun pepaya sebanyak 2 lembar yang umurnya tidak terlalu tua atau pun muda, ambil 1/2 ons kencur, lalu kedua bahan tersebut dicuci bersih, selanjutnya tambahkan garam sedikit, lalu ditumbuk sampai halus. Tambahkan air sebanyak 1/2 gelas, lalu peras sampai berbuih, selanjutnya disaring. Air hasil saringan ini diminum pada saat pagi dan sore hari. Buat selalu ramuan baru. Konsumsi ramuan ini bila diperlukan saja.

4. Untuk mengobati rematik, ngilu, dan terkilir
Ambil biji pepaya muda yang masih berwarna putih, lalu ditumbuk bersama dengan sedikit adas pulo sari atau adas pulo waras sampai halus. Balurkan halusan ramuan ini ke bagian tubuh yang terasa sakit. Supaya luluran ini tak banyak mengeluarkan air karena merembes, balut dengan plastik, lalu dengan kain sehingga air tertahan dan bisa bertahan lebih lama.

Khasiat pepaya yang telah disebutkan di atas merupakan ilmu pengobatan warisan leluhur kita. Sudah banyak yang membuktikan keampuhan dan kemanjurannya. Tanaman pepaya memang kaya khasiat sehingga layak disebut dewa tanaman obat. Baca juga Khasiat Pacing (Coctus sp.).